Daftar plugin terbaik WordPress

Saat ini banyak sekali plugin WordPress yang siap digunakan untuk membangun aplikasi web dengan cepat. Misalnya Anda ingin memabuat web toko online, maka perlu install plugin untuk mendukung semua fitur web berjalan sempurna, seperti fungsi keranjang belanja, sistem pembayaran, kurir dan lain-lain.

Nah!, Simpan halaman ini (bookmark), karena halaman ini didedikasikan untuk mencatat semua plugin yang terbaik dan Anda tak perlu ragu, karena hanya plugin yang benar-benar terbaik yang akan dicatat dalam daftar ini.

Daftar plugin gratis WordPress terbaik

Mulai dari plugin SEO hingga plugin yang belum pernah Anda ketahui sebelumnya, semua ada disini:

SEO

  • Yoast SEO – digunakan optimasi SEO, karena banyak fitur gratis dibanding plugin lainnya
  • Redirection – Monitor semua URL, contoh jika modifkasi post, akan otomatis diredirect jadi menghindari 404 not found
  • Polylang – Plugin multilingualm seperti di web omar.web.id
  • Litespeed cache – Saya telah mencoba banyak plugin cache, tapi menurut saya ini yang terbaik, ada fitur DNS prefetch juga. Dan fast!
  • Autoptimize – Minify CSS dan JS paling terbaik, ringan dan jarang konflik dengan tampilan theme
  • AMP – User butuh konten bukan style
  • External Links – nofollow, noopener & new window – Otomatis membuat rel=nofollow untuk eksternal link dan bisa pengecualian

e-Commerce

Security

  • Jetpack – WP Security, Backup, optimasi, marketing semua jadi satu kesatuan
  • Akismet – Antispam terbaik WordPress

Utilitas

  • Contact Form 7 – Satu-satunya contact form WP gratis yang powerful
  • TablePress – Satu-satunya table builder gratis yang simple, ringan dan banyak fitur
  • Table of Contents Plus – Otomatis membuat struktur daftar isi artikel berdasarkan Sub-heading (h2, h3, h4)
  • WP Job Manager – Untuk web perusahaan yang perlu fitur buka lowongan, ini paling bagus
  • WP Mail SMTP by WPForms – Agar web bisa kirim email menggunakan Gmail atau server sendiri dengan SMTP port
  • Regenerate Thumbnails – Jika Anda ganti theme, tapi ukuran gambar tidak sesuai, crop atau regenerate dengan plugin ini
  • SVG support – Plugin yang bisa untuk upload gambar format SVG dan bisa menampilkannya di Media Library admin
  • Add mime type – Menambah ekstensi yang akan diperbolehkan upload (misal: .webp)
  • Code snippet – Untuk menambah script PHP, modifikasi theme, insert CSS, JS, sangat bermanfaat

Desain

  • Generateblock – Plugin ini dapat berfungsi baik jika menggunakan theme GeneratePress. Dibanding page builder yang berat ini yang paling ringan dan gampang jika dimigrasi URL (ganti alamat web). Tampilan tidak akan rusak
  • Gutenslider – Slider untuk Gutenberg block editor, ringan dan bisa mode full / cover
  • Visual Portfolio, Posts & Image Gallery – Plugin Portfolio elegant, ringan dan modern
  • Add to Any – Plugin share ke media sosial yang lightweight.
  • PostX – Gutenberg Post Grid Blocks – Untuk menampilkan post di halaman dalam format Grid di editor Gutenberg, ada pengaturan query, tampilanya bagus
  • WordPress Carousel – Menampilkan gambar carousel, sederhana dan ringan
  • Simple Lightbox – Tidak banyak pengaturan, install langsung jadi gambar dalam post bisa diklik dan popup slide

Ini, versi gratis, tentunya ada banyak plugin yang hanya menyediakan versi Pro, yang mempunyai fitur atau fungsi lebih bagus lagi. Jika Anda punya budget lebih, silahkan pertimbangkan untuk membeli plugin versi Pro agar web lebih bagus dari segi performa dan SEO.

Setidaknya untuk saat ini, nanti jika ada plugin WordPress yang bagus lainnya akan saya update halaman ini.

Tinggalkan komentar